Saturday 17 December 2016

IKEBANA

Para penyuka bunga mungkin ada yang lagi kepo tentang IKEBANA.. Yuk langsung aja dibaca..
Ikebana biasa diartikan "Seni menyusun bunga ala Jepang" hmm... kurang lebih begitulah. Trus material apa aja yang bisa diaplikasikan?? Bisa potongan batang/ranting yang segar, tanaman merambat, daun, rumput, buah dan bunga yang layu ataupun tanaman kering. Sekiranya yang keliatan "nyeni" lah :a:

Walaupun jaman sekarang, bahan natural seperti kaca, metal dan plastik juga dapat digunakan.
Sebagai salah satu seni Jepang, Ikebana menjadi bahasa simbolik konsep dekoratif dengan menggunakan alam, bunga efemeral dan dahan/ranting sehingga membuat dimensi waktu menjadi bagian dari kreatifitas (huhuhu mulai berat bahasanya). Hubungan antara material yang digunakan, ukuran, bentuk, tekstur, volume, warna vas atau kontainernya serta waktu & tempat untuk memamerkan kreasi Ikebana mempunyai makna tersendiri.


Seni tradisional yang berumur 500 tahun ini, mulai berkembang seriring berjalannya waktu. Praktek ber "Ikebana" ria atau yang disebut "Kado" menjadi bagian meditasi pada musim, waktu dan perubahan. Tau sendiri kan gimana Jepang begitu menghargai alam.. Seni yang dipengaruhi oleh Buddhism dari Cina abad ke-6 mempunyai bentuk simpel dengan komposisi yang simetris. Namun pada awal abad ke-17 telah berevolusi jadi model "standing flowers" atau yang biasa disebut "rikka" ditemukan oleh pendeta Budha dari Ikenobo. Menggunakan vas perunggu dan membutuhkan skill yang tinggi dengan ranting/dahan utama yang melambangkan surga atau kebenaran biasanya asimetris. Menekuk ke kanan atau ke kiri sebelum mencapai ketinggian tertentu kembali ke central vertical axis. Keseluruhan dari "Rikka" ini sebagai microcosmos yang menggambarkan alam semesta dari sudut pandang landscape. 
© Ikenobo
Teknik Dasar
Tanaman harus mempunyai cukup air agar tetap segar lebih lama. Beberapa teknik digunakan untuk membuat mempertahankan kesegaran tanaman. Mulai dari crushing,  boiling atau burning pangkal yang dipotong dan pemberian sejumlah bahan kimia. Tapi daripada ribet ribet, yah potong trus langsung rangkai kembang deh.  
Ada 2 jenis ikebana saat ini, yaitu moribana & nageire. Kalo moribana, merangkai di kontainer/vas yang ada needlepoint holder-nya, atau biasa disebut kenzan. Sedangkan nageire, merangkai di vas yang tinggi dan langsing dengan berbagai metode agar material anteng di tempatnya.

Ketika menggunakan kenzan, ranting kecil dipotong secara diagonal dan akhir potongan di bagi memanjang sehingga mudah dimasukkan pada jarum kenzan. Sedangkan bunga atau material lain yang lebih soft lebih mudah dirangkai untuk mendapatkan angle yang diinginkan. Bagaimana dengan rumput yang bergoyang?? :D Karena bentuknya yang kecil hampir sama dengan jarum, maka akan susah bila langsung ditancapkan ke kenzan. Oleh karena itu, dibutuhkan tambahan pada pangkal rumput kemudian disimpul baru bisa ditancapkan ke kenzan.

Demikian.. Semoga dapat menginspirasi di waktu luang para pemirsa daripada nonton tivi yang programnya makin gak jelas.. beteweh.. kalo mau gunting taneman tetangga ijin dulu kali yak :p

No comments:

Post a Comment